Selasa, 10 Maret 2015

Buah Rambutan Berbentuk Hati

08.17 Posted by Unknown , No comments
Bulan januari-april masih musim hujan, dan juga pastinya musim buah rambutan di daerahku. Kalau melihat sekitar rumah banyak juga yg punya pohon rambutan dan buahnya sudah merah-merah, tapi sebagian warga malas untuk memetiknya biasanya kalau ada yg minta diminta ambil sendiri.. hehehe gimana mau minta? Minggu kemarin kami panen sebagian, ini panen yang ke tiga dan cuma di ambil satu karung karena memang seperlunya saja.
Nah di saat panen itu aku lihat buah rambutan yang menarik bentuknya seperti hati.. cek aja gambar dibawah ini penampakan ini dari sebelum dikupas sampai hanya tinggal biji.. :) ada yg tertarik? bijinya masih tak simpan lho.. :)

Senin, 09 Maret 2015

Heboh Rumah Dijual bisa ngajak Nikah pemiliknya

13.30 Posted by Unknown , No comments
Hehehe.. iklan sekarang lucu-lucu di jogja juga ada yang lucu bin heboh, karena iklan jual rumah yg beli bisa mendapat kesempatan yg punya rumah. lihat aja gambarnya apa kamu tertarik? silahkan dikontak saja siapa tau beruntung. harga rumahnya RP. 999.000.000 hehehe...
Heboh Rumah Dijual bisa ngajak Nikah pemiliknya

Kalau mau lihat iklan lengkapnya silahkan klik ada di alamat : http://rumahdijual.com/yogyakarta/724505-beli-rumah-bisa-ajak-pemiliknya-menikah.html
monggo silahkan :D

Jumat, 06 Maret 2015

Untuk acara JogjaGumregah ini ruas jalan yang akan ditutup

Pada hari Sabtu, 07 Maret 2015 akan diadakan acara Jogja Gumregah, dalam acara tersebut akan diadakan kirab budaya. Koordinator Kirab Budaya, Widihasto, mengatakan mulai pukul 13.00 ruas jalan menuju Malioboro akan ditutup. 
Untuk acara JogjaGumregah ini ruas jalan yang akan ditutup

Kirab budaya akan mulai dari titik kumpul di taman parkir Abu Bakar Ali dan jalan Pasar Kembang. Di mulai pukul 12.30 para peserta kirab akan mulai datang di kawasan tersebut, dan pada pukul 13.00 pertigaan Pasar Kembang (pintu keluar Stasiun Tugu) dan pertigaan gardu PLN yang ada di ujung jalan Mataram akan di tutup seperti diungkapkan Hasto, pada hari Kamis (5/3/2015).

Untuk kirabnya dimulai pukul 14.00. Sesaat setelah kirab dimulai, di perempatan Gondomanan arah titik nol, dan pertigaan PKU Muhammadiyah Jalan Ahmad Dahlan yang menuju arah yang sama juga ditutup. Acara dipusatkan di Pagelaran Keraton Yogyakarta, untuk itu dua ruas jalan menuju kawasan Alun Alun Utara, yaitu jl. Kauman dan jl. Ibu Ruswo juga ditutup.
“Masyarakat yang ingin hadir dalam acara tersebut di harapkan parkir di taman parkir Senopati dan Ngabean. Bagi sepeda motor yang sudah terlanjur masuk kawasan Alun Alun Utara kami harap untuk tidak parkir di badan Alun Alun,” ujar Hasto.
acara JogjaGumregah 2015

Komunitas Hidroponik Jogja Untuk Yogya Sehat

Dari hasil jalan- jalan bareng Luna Maya eh di dunia maya dengan bantuan simbah Google akhirnya menemukan yang dicari. Apa to yang dicari, tentu saja yang menarik hati yang seger-seger dan main basah-basahan.. Hmmm apaan ya?

Nah ini dia gan ane nemuin komunitas yang seger dan menyehatkan apalagi kalau bukan komunitas Hidroponik Jogjakarta, ceritanya ane lagi pengen belajar nanem pohon tapi dengan cara hidroponik. Nah ane ketemu ini sama namanya Hi-Jo atau hidroponik Jogja. Disini kita bisa tanya-tanya semua tentang cara penanaman secara hidroponik dari tingkat coba - coba sampai tingkat bisnis.

Didalam komunitas ini juga sering diadakan kopdar bagi para mambernya, dan kadang mengundang pembicara dari praktisi atau sespuh hidroponik. yang dibahas dari ilmu-ilmu simpel dalam berhidroponik sampai tingak bisnis.

Bagaimana mau bergabung silahkan gabung group Hi-jo di Facebooknya. mari Hijaukan Jogjakarta yang istimewa  dan sehat orang-orangnya.. hehehe